Setelah Piala LKBB terlepas tahun lalu, kini TIM PBB SPENTIDOE kembali menunjukan kesangarannya dan memenangkan kembali sebagai Runer up dalam Lomba Ketangkasan Baris Berbaris yang dikalksanakan di SMA Negeri 4 Padang tanggal 11 Februari 2017.
Porsi dan materi latihan sangat dimaksimalkan untuk persiapan lomba ini, tidak hanya itu teknis latihannya pun ada yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Anggota diminta untuk memaksimalkan keseragamannya baik dalam latihan maupun dalam penampilannya.
Setiap latihan peserta mengguanakan kode pakaian yang telah ditentukan pelatih dan makan siang bersama dari konsumsi yang telah dibawanya dari rumah. Teknik latihan ini dilakukan pelatih adalah untuk menumbuhkan jiwa kebersamaan dan kekompakan anggota serta menumbuhkan rasa tanggungjawab terhadap anggota.
“Kemampuan adik-adik sudah cukup maksimal, tidak repot lagi mengajarkan, karena mereka telah memiliki basic PBB pada waktu diklat kepemimpinan” ujar salah seorang pelatih.
Melihat kemampuan anggota, pelatih dan pembina optimis akan merebut kembali piala LKBB ini.
“Terimakasih atas kerjakeras adik-adik, pembina, dan unsur pimpinan atas suksesnya penampilan adik-adik dalam lomba ini” ujar pelatih dengan bahagia.